CBP dan KPP Jateng Gelar Aksi Tanam Pohon, Wujudkan Kader Pelajar Berkarakter Hijau

- Pewarta

Minggu, 12 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua PW IPNU Jawa Tengah, M. Irfan Khamid, menyampaikan bahwa gerakan cinta lingkungan tersebut merupakan bentuk pengabdian konkret kader pelajar NU terhadap masyarakat. (12/10) | Sumber : Media Ipnujateng

Ketua PW IPNU Jawa Tengah, M. Irfan Khamid, menyampaikan bahwa gerakan cinta lingkungan tersebut merupakan bentuk pengabdian konkret kader pelajar NU terhadap masyarakat. (12/10) | Sumber : Media Ipnujateng

Banjarnegara, Wawasannews — Kader Corps Brigade Pembangunan (CBP) dan Korp Pelajar Putri (KPP) Jawa Tengah menunjukkan komitmen nyata terhadap kepedulian lingkungan melalui aksi tanam pohon di lereng pegunungan Desa Bakal, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara.

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari Pendidikan dan Latihan Madya (Diklatmad) Dewan Koordinasi Wilayah (DKW) CBP–KPP IPNU–IPPNU Jawa Tengah yang berlangsung Jumat hingga Minggu (10–12 Oktober 2025). Aksi ini dilakukan bersama masyarakat setempat dan karang taruna desa dengan semangat membangun kesadaran ekologis di kalangan pelajar.

Ketua PW IPNU Jawa Tengah, M. Irfan Khamid, menyampaikan bahwa gerakan cinta lingkungan tersebut merupakan bentuk pengabdian konkret kader pelajar NU terhadap masyarakat.

Baca Juga  45 Warga Terisolasi, 660 Jiwa Mengungsi akibat Longsor di Situkung Banjarnegara

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kepedulian terhadap alam adalah wujud pengabdian santri kepada bumi. Kader CBP dan KPP harus menjadi pelajar yang menjaga, bukan sekadar menikmati alam. Di sinilah nilai pengabdian sosial itu tumbuh,” ujar Irfan Khamid, Minggu (12/10/2025).

Irfan menegaskan, pembentukan karakter kader pelajar harus menyeimbangkan antara kedisiplinan, kepekaan sosial, dan kesadaran lingkungan. Menurutnya, semangat hijau adalah bagian dari nilai ke-NU-an yang mengajarkan harmoni antara manusia dan alam.

“Kami ingin kader CBP–KPP menjadi pelajar yang tidak hanya kuat secara fisik dan mental, tetapi juga memiliki kesadaran ekologis dan empati sosial. Itu bagian dari karakter santri sejati,” tegasnya.

Kader Muda Terlibat Langsung

Salah satu peserta, Fuad Dwi Ichwanudin, anggota CBP IPNU asal Kabupaten Kendal, mengaku bangga bisa berpartisipasi dalam kegiatan sosial tersebut.

Baca Juga  TERBONGKAR! Strategi Inovasi SDM yang Bawa PERURI Sabet Silver Award HREA 2025

“Menanam pohon bukan hanya kegiatan simbolis, tapi pengingat bahwa kami harus ikut menjaga lingkungan. Dari sini kami belajar bahwa pengabdian bisa dimulai dari langkah kecil,” ujar Fuad.

Ia juga menilai kegiatan Diklatmad di Banjarnegara berbeda dari pelatihan sebelumnya karena lebih menyentuh kehidupan masyarakat secara langsung.

“Kami tidak hanya menerima materi di ruangan, tapi benar-benar turun ke lapangan dan berinteraksi dengan warga. Itu yang membuat kegiatan ini berkesan,” tambahnya.

Selain aksi tanam pohon, kegiatan Diklatmad juga diisi dengan pembersihan lingkungan, edukasi kebersihan, dan pemasangan tempat sampah di beberapa titik permukiman warga.

Kegiatan bertema “Gema Sang Patriot Pembangunan” ini menjadi wadah pembentukan kader pelajar berkarakter hijau, yang tidak hanya siap berorganisasi tetapi juga berkontribusi dalam menjaga kelestarian alam.

Baca Juga  Dokter Syahpri RSUD Sekayu Dimediasi Keluarga Pasien

PW IPNU–IPPNU Jawa Tengah berharap semangat tersebut dapat terus berlanjut di daerah lain, menjadikan kader CBP–KPP sebagai pelajar NU yang tangguh, berakhlak, dan peduli terhadap masa depan bumi. (Zdl)

Berita Terkait

Kenaikan Tarif Layanan Kesehatan di Kendal, DPRD Tekankan Check and Balance
Di Tengah Banjir Kudus, Tawa Anak-Anak Pecah Jadikan Genangan Arena Bermain
KPK: Yaqut Ditetapkan Tersangka akibat Pembagian Kuota Haji Melanggar Aturan
Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat di 34 Provinsi dari Banjarbaru
Kholid Abdillah Gandeng Fatayat NU Kendal, Dorong Perempuan Aktif Kawal Kebijakan Publik
Mensos Tegaskan Keterbukaan Data Bansos demi Penyaluran yang Tepat Sasaran
TNI AU Perkuat Distribusi Logistik untuk Korban Banjir di Sumatra
Kapolres Kendal Tinjau Produksi dan Distribusi Makanan Bergizi Gratis di Brangsong

Berita Terkait

Selasa, 13 Januari 2026 - 16:11

Kenaikan Tarif Layanan Kesehatan di Kendal, DPRD Tekankan Check and Balance

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:23

Di Tengah Banjir Kudus, Tawa Anak-Anak Pecah Jadikan Genangan Arena Bermain

Senin, 12 Januari 2026 - 13:32

KPK: Yaqut Ditetapkan Tersangka akibat Pembagian Kuota Haji Melanggar Aturan

Senin, 12 Januari 2026 - 13:05

Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat di 34 Provinsi dari Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 - 12:58

Kholid Abdillah Gandeng Fatayat NU Kendal, Dorong Perempuan Aktif Kawal Kebijakan Publik

Berita Terbaru