Cak Imin Dorong DKI Perluas Ruang Hijau dan Jalur Sepeda

- Pewarta

Sabtu, 22 November 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar (Cak Imin) melepas peserta gowes peringatan Hari Pahlawan dari Kantor Wali Kota Jakarta Utara menuju Taman Makam Pahlawan, Sabtu (22/11/2025). Ia mendorong Pemprov DKI memperluas ruang hijau dan jalur sepeda sebagai langkah menuju kota sehat dan rendah polusi. (Istimewa/Wawasannews)

Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar (Cak Imin) melepas peserta gowes peringatan Hari Pahlawan dari Kantor Wali Kota Jakarta Utara menuju Taman Makam Pahlawan, Sabtu (22/11/2025). Ia mendorong Pemprov DKI memperluas ruang hijau dan jalur sepeda sebagai langkah menuju kota sehat dan rendah polusi. (Istimewa/Wawasannews)

JAKARTA, WawasanNews — Menko Pemberdayaan Masyarakat Muhaimin Iskandar mendorong Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memperluas ruang terbuka hijau dan fasilitas pesepeda. Upaya ini dinilai penting untuk mewujudkan kota sehat dan rendah polusi.
“Jalur sepeda harus diperbaiki, diperbanyak, dan dijaga,” ujar Muhaimin yang akrab disapa Cak Imin, saat melepas peserta gowes di Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Sabtu (22/11/2025).

Ia mengatakan, Jakarta harus semakin hijau dengan memperbanyak jalur sepeda yang terhubung di seluruh wilayah. Menurutnya, sejumlah fasilitas yang ada saat ini terlalu lama terabaikan dan membutuhkan pembenahan.

Cak Imin menilai, ruang hijau dan fasilitas olahraga publik sangat penting bagi warga, tidak hanya untuk menekan polusi, tetapi juga mendorong gaya hidup aktif dan menurunkan beban kesehatan.
“Biaya pemeliharaan kesehatan akan berkurang jika masyarakat sehat. Kita berharap Gubernur Jakarta bisa menerapkan kebijakan yang menjaga kesehatan warga,” ucapnya.

Baca Juga  Polres Kendal Tanam 1.000 Pohon untuk Dukung Pelestarian Lingkungan

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sementara itu, Anggota DPRD DKI Tri Waluyo menjelaskan kegiatan gowes ini digelar untuk memperingati Hari Pahlawan dan diikuti ratusan pesepeda dari berbagai wilayah Jakarta.
“Sepeda adalah sarana olahraga yang menyehatkan, murah, dan bisa diikuti semua kalangan,” katanya.

Peserta gowes memulai perjalanan dari Jakarta Utara menuju Taman Makam Pahlawan, kemudian mengikuti upacara tabur bunga dan doa bersama. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran pentingnya hidup sehat dan nilai kepahlawanan dalam kehidupan warga. (zdl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait

Harga Emas Antam di Pegadaian Turun Tipis, Ini Daftar Lengkap per 28 Januari 2026
Dewan Pers Pastikan Platform Digital Jalankan Perpres 32 Tahun 2024
Dugaan Intimidasi Pedagang Es, Kawan Indonesia Minta Panglima TNI dan Kapolri Bertindak
Gempa Magnitudo 5,7 Guncang Pulau Jawa, Getaran Terasa hingga Lombok
KPK Dalami Dugaan Keterlibatan Oknum Ditjen Pajak dalam Kasus Manipulasi PBB PT Wanatiara
Bersama Bhayangkari, Polres Kendal Salurkan Menu MBG di SDN Tambakrejo
Garda Bangsa Jateng Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden, Kholid: Amanat Reformasi Harus Dijaga
Tanggul Kali Bodri Tergerus, Polisi dan Pemdes Pasang Tanda Bahaya

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 10:57

Harga Emas Antam di Pegadaian Turun Tipis, Ini Daftar Lengkap per 28 Januari 2026

Selasa, 27 Januari 2026 - 18:41

Dewan Pers Pastikan Platform Digital Jalankan Perpres 32 Tahun 2024

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:01

Dugaan Intimidasi Pedagang Es, Kawan Indonesia Minta Panglima TNI dan Kapolri Bertindak

Selasa, 27 Januari 2026 - 16:09

KPK Dalami Dugaan Keterlibatan Oknum Ditjen Pajak dalam Kasus Manipulasi PBB PT Wanatiara

Selasa, 27 Januari 2026 - 14:31

Bersama Bhayangkari, Polres Kendal Salurkan Menu MBG di SDN Tambakrejo

Berita Terbaru