SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Advertisement
Jawa Tengah News Politik
Beranda / News / Politik / Zulhas Pimpin Musda VI PAN Kendal, Dorong Kader Kawal Ketahanan Pangan Nasional

Zulhas Pimpin Musda VI PAN Kendal, Dorong Kader Kawal Ketahanan Pangan Nasional

Musda PAN Kendal dipimpin langsung oleh Ketum DPP PAN Zulkifli Hasan secara hybrid.(Dok Pribadi/Wawasannews)

KENDAL, Wawasannews.com – Musyawarah Daerah (Musda) VI DPD PAN Kabupaten Kendal resmi digelar di Komplek Six Water Game, Weleri, Sabtu (15/11/2025).

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Musda kali ini mendapat perhatian lebih karena dipimpin langsung oleh Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, yang memantau seluruh proses secara hybrid dari Kantor DPP PAN di Jakarta.

Mengusung tema “PAN Kendal Bangkit dan Bergerak untuk Mewujudkan Ketahanan Pangan Nasional”, Musda menjadi momen konsolidasi penting bagi PAN di Kendal.

Seluruh Pengurus Pleno DPD PAN Kendal, Ketua dan Sekretaris DPC PAN se-Kendal hadir mengikuti rangkaian kegiatan yang menjadi bagian dari Gelombang ke-5 Musda serentak bersama 80 DPD PAN kabupaten/kota di empat provinsi: Jawa Tengah, Jambi, Kalimantan Tengah, dan Nusa Tenggara Timur.

Ketua DPD PAN Kendal, H. Nashri, menyebut Musda ini bukan sekadar agenda rutin, tetapi langkah menentukan arah organisasi lima tahun ke depan.

SMIT Laporkan PT NICO ke Deputi Gakkum KLH Terkait Dugaan Pelanggaran Limbah B3

Ia menegaskan bahwa PAN Kendal siap menjalankan arahan organisasi dan memperkuat peran di tingkat daerah.

Pada forum itu, delapan nama diajukan sebagai calon formatur.

Setelah proses seleksi, DPP PAN menetapkan empat formatur sah yang diberi amanah menyusun kepengurusan periode 2025–2030.

H. Nashri terpilih sebagai ketua formatur, bersama H. Muh. Arkham, H. Mukhlisin, dan Haryanto.

Mereka akan bekerja dalam waktu maksimal dua minggu, dibantu empat formatur tambahan yang telah didaftarkan, yaitu H. Sujarno, H. Machmudin, Najmah Riajani Garniera, dan Rina Yuliani.

NU Peduli Kendal Kirim Relawan LPBI NU untuk Percepatan Evakuasi Longsor Banjarnegara

Dalam arahannya, Zulhas menegaskan bahwa persoalan ketahanan pangan harus menjadi perhatian utama PAN di semua tingkatan.

Ia menyampaikan bahwa daerah memiliki peran strategis dalam mendukung stabilitas pangan nasional.

“Ketahanan pangan bukan hanya soal menyiapkan sembako, tetapi memastikan seluruh rantai produksi berjalan tanpa hambatan. Dari petani, distribusi, hingga harga, semuanya harus dijaga. Kader PAN harus hadir sebagai bagian dari solusi. Itu tugas kita,” tegas Zulhas.

Ia meminta seluruh struktur PAN Kendal bekerja lebih aktif mendampingi masyarakat. Menurutnya, ketahanan pangan yang kuat akan berdampak pada stabilitas ekonomi daerah, yang pada akhirnya memperkuat fondasi politik PAN.

Selain isu pangan, Zulhas juga menyinggung arah politik PAN menjelang Pemilu 2029.

Arif Setiawan Angkat Kembali Kisah Panji Witono Lewat Buku “Jejak Panji Witono Welang”

Ia mengajak para kader di Kendal untuk memperkuat struktur mulai dari kabupaten hingga ranting.

“Kita ingin PAN masuk empat besar di Pemilu 2029. Target ini besar, tapi bukan tidak mungkin. Kuncinya hanya satu: kerja keras dan kekompakan kader. Kalau struktur kuat, program jalan, dan kader turun ke masyarakat, kita bisa mencapainya,” ujar Zulhas.(Red)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer






Berita Terbaru

01

SMIT Laporkan PT NICO ke Deputi Gakkum KLH Terkait Dugaan Pelanggaran Limbah B3

02

NU Peduli Kendal Kirim Relawan LPBI NU untuk Percepatan Evakuasi Longsor Banjarnegara

03

Arif Setiawan Angkat Kembali Kisah Panji Witono Lewat Buku “Jejak Panji Witono Welang”

04

Bedah Buku UGM Kupas Tuntas Konservasi Tanah dan Air dari Perspektif Hukum hingga Kebijakan

05

Kemenag Kolaborasi dengan LPDP Gelar Penguatan Moderasi Beragama di 4 Perguruan Tinggi Keagamaan

06

Cak Imin: Program SMK Go Global Terbuka untuk Semua Usia

07

Indonesia Siap Perkuat Bantuan dan Diplomasi untuk Palestina

08

Presiden Prabowo dan Sufmi Dasco Bahas Program Strategis Nasional

09

Heboh! Pemerintah Diam-Diam Siapkan Langkah Besar Menuju Energi Bersih!

10

DPRD Kendal Gulirkan Wacana Aktifkan Kembali TPA Cebak dan Darupono 1 untuk Atasi Krisis Sampah dan Banjir

11

Dua Pekan Operasi Zebra 2025, Ketua DPRD Kendal Tekankan Pentingnya Tertib Lalu Lintas di Jalur Pantura

× Advertisement
× Advertisement